Banyak info dan petunjuk memulai trading kripto, sehingga tidak alasan untuk tidak memulai dari sekarang. Investasi menguntungkan jika kita mulai sejak dini. ( Foto: Crypto iTunes)
Sudah siap masuk investasi kripto ? Silakan ikuti langkah-langkah praktis ini untukcara memulai trading untuk pemula dan segera memulai bertrading atau investasi. Mulailah dari yang kecil dan dari uang jajan atau uang bensin. Setelah cukup paham, silakan mencari berbagai celah keuntungan.
Langkah 1 : Pilih Exchange atau Bursa Kripto
Langkah pertama untuk memulai trading untuk pemula dengan investasi di kripto setelah anda memahami dan belajar mengenai cryptocurrency adalah memiliih Exchange atau Bursa Kripto. Exchange atau Bursa Kripto adalah tempat jual beli mata uang kripto yang langsung berhubungan dengan bank lokal anda seperti BCA, Mandiri, BRI atau bank lain.
Beberapa yang paling populer di Indonesia adalah Tokocrypto, Indodax, Pintu, Binance, Rekeningku, Trust, Token Pocket dan sebagainya.
Langkah 2: Bikin Akun
Anda perlu membuat akun dengan menyediakan KTP/ Passport, foto Selfi, email , ponsel dan nomor rekening bank lokal. Simpan password anda dan angka rahasia setiap nama coin anda, sehingga tidak mudah hilang. Kehilangan password atau angka rahasia di akun kripto anda akan hilang segala investasi anda
Setelah pembuatan akun selesai, biasanya 1×24 jam, anda akan diberitahu melalui emal bahwa permintaan anda disetujui dan anda sudah siap dengan trading atau investasi di kripto.
Langkah 3 :Setor atau Deposito Modal Kripto
Anda bisa mentransfer modal awal anda ke Exchange milik anda. Minimal Rp 15,000 anda sudah bisa jual beli kripto di Exchange PIntu. Untuk awal, cobalah dengan Rp 1,000,000 atau Rp 5,000,000. Semakin besar dana yang anda jadikan modal, semakin besar pula keuntungan. Tapi jangan lupakan bahwa modal yang anda manfaatkan adalah uang dingin.Bukan uang gaji, uang belanja atau malah utang atau berjualan barang hanya untuk investasi di kripto.
Langkah 4: Pilih Mata Uang Kripto
Setelah transfer atau deposito dari bank lokal anda ke Exchange di akun anda, saatnya anda membeli mata uang kripto. Pilih mata uang kripto yang memiliki fundamental bagus seperti Bitcoin ( BTC), Ethereum ( ETH), Binance ( BNB).
Jika Anda menginginkan membeli koin Bitcoin namun harga Bitcoin per keping Rp 740,000,000, sementara modal anda kecil, tak berarti anda tak bisa membeli Bitcoin. Anda tetap bisa membeli Bitcoin meski hanya beberapa persen dari nilai harganya. Saya juga menyarankan membeli beberapa coin saja uang Kripto yang banyak dibicarakan orang seperti Doge atau Shiba Inu atau yang harganya murah di bawah Rp 500 siapa tahu sekian tahun kemudian harganya melonjak. – MAS SOEGENG