Cara Singkat Menulis Cerpen

Seide.id -Suka menulis? Tidak ada salahnya mencoba menulis cerita pendek (cerpen), baik untuk untuk dibagikan di merdia sosial, mau pun dikirim ke media massa. Berikut sekedar panduan singkat cara penulisan cerita pendek.

Cara membuat cerita pendek..
Setelah menemukan tema, bikin judul, lalu buat alinea pertama dari cerpen yang fokus pada alinea selanjutnya.

Alinea pertama harus mengandung kalimat kunci yang kelak akan menggiring cerita berkembang biak sesuai imaji yang bermunculan dari dunia khayali berpadu pada fakta. Jika terjadi block imajinasi, endapkan dulu, setelah kita puas membaca, jalan ngalor-ngidul di dalam rumah, nonton TV, lihat media sosial, biasanya akan bermunculan imaji baru yang berkaitan dengan cerpen tersebut. Maka lanjutkan menulis cerpen yang kisahnya sudah ada di benak… fokus dan komit pada cerpen dengan tema yang sudah digarap di alinea awal… begitulah.
Silahkan coba memulai dengan menulis kisah di sekeliling..

Tips :

Bagi yang hendak mengirimkan cerpennya ke media massa yang dituju, pelajari gaya/style dari cerpen yang kerap dimuat di media tersebut

Buat judul cerita pendek yang ‘eye catchy’ atau judul yang heboh sehingga menarik untuk ditenggok oleh sang redaktur cerpen

Judul dan isi cerpen bisa mengikuti trend yang ada

Bacalah karya-karya dari para penulis yang sering dimuat di media tersebut

Tulisan harus rapi, tidak ada salah ketik (typo), tidak ada singkatan, menguasai PUEBI (Pedoman Umum Ejaan Bahasa Indonesia). Jangan lupa masukan biodata singkat, alamat surel, no Hp, dan no rekening

Referensi penulis cerpen Indonesia yang menurut saya karya-karyanya asyik dibaca : Budi Darma, Triyanto Triwikromo, Rilda A Oe Taneko, Martin Aleida, Gust Tf Sakai, Agus Noor, Kurnia Efendi, Iksaka Banu, Benny Arnas, Parlan Tjak, tentunya Bpk saya Gerson Poyk (ehm..) dan ada banyak lagi…

Terakhir selamat berimaji dan menulis

(Fanny Jonathan Poyk)

Cerpen: Aku, Um, Puisi dan Gincu

Avatar photo

About Ricke Senduk

Jurnalis, Penulis, tinggal di Jakarta Selatan