Catatan Halaman Kedua, Menjadi Sahabat Sejalan

Pada halaman pertama dari 365 halaman buku ini sudah saya tulis TERIMA KASIH TUHAN KARENA TELAH HADIR MENJADI CAHAYA HIDUPKU SEPANJANG 2021

Pada halaman kedua dari 365 halaman buku ini akan saya tulis dengan keyakinan lebih kokoh bahwa TUHAN TETAP HADIR MENCAHAYAI HIDUP KITA SEJAK JEJAK PERTAMA 2022 INI

Untuk semua yang telah kita perjuangkan dan tuliskan di lembar-lembar buku 2021, utamanya tentang HIDUP YANG BERKENAN di Hati Tuhan, akan tetap dan selalu menjadi TOPIK UTAMA yang kita tuliskan pada lembar demi lembar kehidupan baru pada 2022 ini.

KITA PERCAYA bahwa Tuhan senantiasa hadir sebagai sahabat yang tak henti mengembalikan langkah kita jika tidak lurus atau membelokkan arah kita ketika kita terperangkap pada keyakinan yang semu.

Kita akan tetap dengan tekad yang sama seperti yang telah kita jalani selama ini yakni menjadi SAHABAT SEJALAN.

Tentu dengan niat baru, tidak lagi banyak membisu seperti waktu yang lalu. Tak kita pungkiri, memang masih banyak beban belum terangkat, banyak persoalan belum terurai, banyak harapan yang belum mewujud.

Seperti sebuah nyala, HARAPAN dapat saja meredup. Namun, kita akan berjaga agar kedekatan kita selalu terlindung sehingga nyala yang redup itu ‘tidak padam, sebaliknya, binarnya akan menguat dan kembali menerbitkan nyala baru yang lebih benderang.

Bersediakah tetap menjadi sahabat sejalanku pada tahun 2022 ini?

Salam sehat dan tak henti berbagi cahaya.(Jlitheng)

SEIDE

About Admin SEIDE

Seide.id adalah web portal media yang menampilkan karya para jurnalis, kolumnis dan penulis senior. Redaksi Seide.id tunduk pada UU No. 40 / 1999 tentang Pers dan Kode Etik Jurnalistik (KEJ). Opini yang tersaji di Seide.id merupakan tanggung jawab masing masing penulis.