Seide.id– Direktorat Tindak Pidana Siber (Dittipidsiber) Bareskrim Polri menyatakan akan menyita uang Rp 1 miliar YouTuber Reza Arap yang diterima dari tersangka kasus Quotex, Doni Salmanan. Namun, polisi belum menyita uang tersebut.
“Belum disita,” ujar Kasubdit I Dittipidsiber Bareskrim Kombes Reinhard Hutagaol ,Sabtu (19/3/2022).
Reinhard menjelaskan, belum disitanya uang tersebut karena ada proses yang harus dilalui. Disamping itu, Reza Arap juga masih meminta waktu kepada polisi.
“Yang bersangkutan minta waktu,” jelasnya.
Sebelumnya, Reza Arap telah menjalani pemeriksaan dan dicecar penyidik dengan 25 pertanyaan.
Kabag Penum Divisi Humas Polri Kombes Gatot Repli Handoko membeberkan Reza Arap menerima uang Rp 1 miliar dari Doni Salmanan, sebagai hadiah saat ia sedang main game (Ragnarok X).
“Iya, tetap disita,” ujar Kasubdit Dittipidsiber Bareskrim Kombes Reinhard Hutagaol saat dimintai konfirmasi, (17/3).
Reza Arap sendiri tidak memberitahu apa saja yang ditanyakan penyidik.
Youtuber ini mengaku lelah., “Ngantuk gue, ‘” kata Reza yang didampingi pengacaranya.
Menururt Reza Arap, pemberian Rp 1 miliar seperti prank bagi dirinya, karena pada akhirrnya ia harus berurusan dengan polisi dan harus berupaya untuk mengembalikan uang tersebut.
Seperti diberitakan sebelumnya, Reza Arap yang terkaget-kaget karena tidak menduga akan diberi Rp 1 miliar oleh seseorang bernama Doni Salmanan, mengucapkan terima kasih karena uang tersebut akan ia gunakan untuk merenovasi rumahnya.
(ricke senduk)
Kisah Hadiah Rp 1 M Dari Doni Salmanan Yang tidak Disangka Oleh Reza Arap
KPK Hapus Lagu Kolaborasi Anti Korupsi Bersama Trader Indra Kenz