Fabio Quartararo, Raja Baru Balap MotoGP Jerman 2022

Seide.id – Mengungguli Johann Zarco dan
Jack Miller, pebalap Monster Energy Yamaha, Fabio Quartararo, menjadi pemenang pada balapan MotoGP Jerman 2022, Minggu (19/6/2022) malam WIB.

Quartararo menyelesaikan balapan dengan waktu 41 menit 12,816 detik.

Dia unggul +4,939 detik atas Johann Zarco dari Pramac Ducati. Sementara pembalap Ducati Lenovo Jack Miller (+8,372 detik, yang menyusul naik podium.

Pembalap kelahiran Prancis berusia 23 tahun ini memenangkan seri ketiganya pada balap MotoGP 2022, atau beruntun usai menguasai MotoGP Catalunya dua pekan lalu.

Lewat raihannya, Quartararo pun tercatat sebagai pembalap Yamaha pertama yang memenangkan MotoGP Jerman sejak Valentino Rossi bertakhta pada 2009.

Raja baru

Namun bukan itu saja. Dengan kemenangannya menaklukan Sirkuit Sachsenring pada 2022 ini juga, maka Quartararo menjadi raja baru balap MotoGP Jerman.

Sebelumnya, gelar ini dikuasai oleh Marc Marquez yang memenangkan delapan edisi balapan beruntun di Sachenrin. 11 kali jika menghitung partisipasinya di kelas lain

Marquez menjadi penguasa sirkuit terpendek tersebut sejak debut kemenangannya pada 2013 (2020 MotoGP Jerman ditiadakan )

Tapi untuk kali ini, pebalap asal Spanyol tersebut harus merelakan takhtanya diambil alih oleh Quartararo karena ia tengah fokus pada pemulihan cedera lengannya.

Kondisi tidak fit

Salah satu hal yang membuat kemenangannya menjadi spesial, rupanya ia meraihnya dalam kondisi staminananya tidak fit.

Selama akhir pekan, ia terserang flu. Cuaca Sachsenring yang sangat panas dan balapan selama 30 lap tentu saja makin menyulitkan Quartararo secara fisik.

Namun, terbukti ia mampu mengatasi semua itu.

“Ini adalah kemenangan spesial, sedikit mirip dengan Barcelona (Catalunya). Hari Jumat tidak berjalan bagus (karena masalah grip), kemarin (Sabtu) membaik. Saya sakit sepanjang akhir pekan, tetapi penting bagi kami untuk menyelesaikannya seperti ini,” ujar Quartararo kepada MotoGP.com.

Berikut hasil MotoGP Jerman 2022

Hasil MotoGP Jerman 2022

  1. F. QUARTARARO 41 menit 12,816 detik
  2. J. ZARCO +4.939
  3. J. MILLER +8.372
  4. A. ESPARGARO +9.113
  5. L. MARINI +11.679
  6. J. MARTIN +13.164
  7. B. BINDER +15.405
  8. F. DI GIANNANTONIO +15.851
  9. M. OLIVEIRA +19.740
  10. E. BASTIANINI +21.611
    (ricke senduk)

Unggah Meme Jokowi, Roy Suryo Minta Maaf Pada Umat Budha

Avatar photo

About Ricke Senduk

Jurnalis, Penulis, tinggal di Jakarta Selatan