FatMan Membongkar Kebohongan Do Kwon Yang Memiliki 42 Juta Luna

FatMan Membongkar Kebohongan Do Kwon Yang Memiliki 42 Juta Luna
  • Do Kwon menyatakan tak memiliki Luna ketika membuat Luna 2.0
  • FatMan membongkar kebusukan Do Kwon yang menilep 42 juta Luna
  • Do Kwon menggunakan dompet bayangan, namun FatMan menetahuinya

Persoalan dengan hancurnya Luna tidak selesai ketika investor dibuatkan Luna 2.0. Konon, di balik itu, banyak hal ganjil terjadi yang dilakukan pemilik TerraForm Labs ( TFL). Pencipta TerraUST dan Luna, Do Kwon sepertinya menyembunyikan sesuatu dibalik kelihaiannya. . FatMan, pemilik akun di Twitter, tampaknya selalu memiliki cara untuk membongkar kejahatan di balik hancurnya Terra dan Luna. 

Luna Komunitas

Dalam berbagai kesempatan dan twit di sosmed, pemilik TereraLabs yang membuat Luna, Do Kwon telah menyatakan berkali-kali bahwa TFL ( Terra Form Labs) tidak memiliki token LUNA baru. Bahkan, dia menyatakan Luna 2,0 menjadi milik komunitas. Terbukti, katanya, Luna 2.0 diberikan ke semua investor secara pro rata sesuai kepemilikan Luna lama. 

Tetapi informasi di atas sangat tidak benar. Memang Luna kabarnya diberikan pada komunitas, namun komunitas inti dipegang oleh kelompok Do Kwok. Ia menciptakan seakan mereka adalah validiator yang memiliki suara. Suara dalam Tata Kelola Kripto, dalam hal ini Terra dan Luna, menurut Fatman telah dimanipulasi. Yakni seolah semua validator setuju dibuatkan Luna 2.0. Itu pemaksaan. Realitanya pada menolak. Mereka minta Do tanggungjawab. Terlebih, Luna sekarang dibuat seakan seakan tidak berdaya, yakni dengan membuat jumlah Luna menjadi 6,5 triliun, sehingga harga Luna saat ini dalam hitungan satu jari rupiah saja. 

Do Kwon Memakai Dompet Bayangan

Do Kwon yang menyebut tak memiliki Luna adalah, bohong besar menurut FatMan. “ Ini adalah kebohongan terang-terangan,” tulis FatMan di twitter. “ Faktanya, TFL memiliki 42 juta LUNA, senilai lebih dari $200 juta ( Rp 2,8 triliun), dan mereka berbohong.”tulis FatMan.

 FatMan memerinci sesuati data yang ia dapatkan atas kecurangan Do kwon. Yakni; TFL Dawn memiliki 11.28 juta Luna. Dompet bayangan TFL 2,01 juta Luna, TFL MM 0,72 juta Luna, dompet bayangan Do Kwon #1 sebanyak 19.69 juta Luna, Dompet Bayangan Do Kwon #2 sebanyak 9.11 juta sehingga total keseluruhan 42,81 juta LUNA. 

Semua dompet yang diisi Luna oleh Do Kwon itu diberi link oleh FatMan agar mereka yang tak percaya bisa melayak ke link tersebut. 

 Do menyangkal dengan mengatakan bahwa dia menggunakan dompet bayangannya untuk menyetujui *proposalnya sendiri* melalui manipulasi tata kelola (TFL tidak seharusnya memilih), memberi tahu semua orang bahwa itu akan menjadi rantai milik komunitas, dan kemudian memberi dirinya skor sembilan digit.  Ini hanya dompet yang terverifikasi. Yang seperti ini, kabarnya, ada banyak lainnya.

Tak Memiliki Moral

 Dalam twitnya, FaMan mengatakan bahwa dalam persoalan investasi, penting bagi ritel untuk menerima informasi seperti ini, agar paham bahwa ada fakta tentang segala hal kecurangan Do Kwon bersama perusahaan TFLnya.  “ Berhati-hatilah dan ketahui apa yang Anda beli.  Orang-orang ini tidak memiliki moral.  Mereka akan berbohong demi uang di setiap kesempatan untuk enipu investor,” tulis FatMan yang menyebut bahwa Do Kwon sering membuat kodign sendiri untuk kepentingan dia sendiri. 

 Masih menurut FatMan, sejarah TFL dengan penyalahgunaan narkoba, pencurian dari karyawan, kenyataan di balik kepindahan ke Singapura, dan banyak lagi, merupakan hal yang wajib diwaspadai gerak-gerak [enipu model begini. “ Kami akan terus mengeksplorasi semua ini dalam beberapa bulan mendatang. Termasuk kasus pengadilan melawan TFL, dengan beberapa saksi penting dan berani yang siap bersaksi.

Tekad FatMan tampaknya agar dunia mengetahui dengan siapa kita berhadapan di dunia cryptocurrency ini. Saat berita ini ditulis, akun Do Kwon diganti menjadi akun pribadi dan hanya bisa diakses oleh mereka yang dikonfirmasi oleh Do kwon sendiri. Sesuatu yang mencurigakan.

  • MS Sumber Twitter, FatMan Foto DonanimHaber

Akhirnya, Inilah Undang Undang Hubungan Pemerintah AS dengan Cryptocurrency

Perang Tidak Menghentikan Bisnis Kripto

Ini Alasan Mengapa Masih Lebih Baik Investasi pada Kripto

Avatar photo

About Mas Soegeng

Wartawan, Penulis, Petani, Kurator Bisnis. Karya : Cinta Putih, Si Doel Anak Sekolahan, Kereta Api Melayani Pelanggan, Piala Mitra. Seorang Crypto Enthusiast yang banyak menulis, mengamati cryptocurrency, NFT dan Metaverse, selain seorang Trader.