Harapan  di Awal Mei – Catatan halaman 117

Foto : Istock

Penulis : Jliteng

Pada tapakan kaki pertama di bulan Mei, kita teguhkan hati bahwa:

“Mengasihi hanya mimpi tanpa melayani. Melayani tanpa kasih dapat melukai.”

Maka, uluran tangan untuk melayani akan berbuah berkat, jika seiring dengan memberikan hati untuk mengasihi.

_Cento di questi giorni,_ amico. Semoga limpah berkat menjadi sari hidup kita pada hari pertama bulan Mei ini dan sukacita menjadi kembangnya.

Lewat cara dan kesempatan yang unik dan berbeda, kita telah mengambil bagian dalam melayani sesama.

Hendaknya nilai-nilai Iman, Cinta kasih tanpa syarat dan Tepo Seliro yang telah kita wujud-nyatakan bagi mereka yang miskin, tersisih, dan sesak hidupnya, akan menuntun hidup kita:

# Makin HORMAT terhadap harkat dan martabat mereka,

# Makin TULUS membantu dan rela berkorban dalam melayani sesama,

 # Makin TANGGUH dan kreatif menjawab tantangan zaman,

# Makin TEKUN dan sabar untuk terus maju berkembang menjadi bekal dan kekuatan dalam mengemban tugas mulia melayani Tuhan dan umat-Nya, dengan cara dan kesempatan yang berbeda, menjadikan diri kita makin tangguh, terutama dalam menghantarkan berkat Tuhan bagi sesama.

Selamat berbahagia untuk kerabat dan sahabatku yang merayakan Idul Fitri. Minal Aidin walfaizin. Mohon maaf lahir dan bathin.

Salam sehat dan tekun selalu berbagi cahaya.

SUMBU DANDAN –

DANDAN ROSO. Mempercantik Hati

Menyesal di Depan itu Lebih Baik, ketimbang Sadar Belakangan

SEIDE

About Admin SEIDE

Seide.id adalah web portal media yang menampilkan karya para jurnalis, kolumnis dan penulis senior. Redaksi Seide.id tunduk pada UU No. 40 / 1999 tentang Pers dan Kode Etik Jurnalistik (KEJ). Opini yang tersaji di Seide.id merupakan tanggung jawab masing masing penulis.