Jokowi: Gong Xi Fa Cai. Warganet Terharu: Terima Kasih Presidenku

Seide.id – Pada akun Instagram Presiden
Joko Widodo, ada status dengan gambar indah jika video pada postingan ditekan, 1/2/2022.

Tampak sepasang tangan sedang memegang lampu lampion kertas berwarna merah. Simbol keberuntungan (hoki), kemakmuran dan kesuksesan.

Sementara cahaya dari lampu di dalamnya yang menembus dinding kertas lampion, berpendar indah menerangi suasana malam.

Tangan tersebut kemudian melepas lampion yang di pegang

Lampion bergerak, perlahan naik ke udara.
Rumbai-rumbainya meliuk-liuk bersama kartu ucapan yang dibawanya.

Pada kartu tertulis harapan.

“Semoga cita-cita dan harapan kita bersama dapat terwujud,”

Harapan dari Pemimpin Negara dengan penduduk 272.229.372 jiwa yang terdiri dari berbagai suku, agama dan ras dalam suatu kesatuan, Bhineka Tunggal Ika.

Setelah lampion bergabung dengan lampion lainnya di langit, muncul kembang api berpendar-pendar sebagai pembuka ucapan dari Presiden

“Selamat Tahun Baru Imlek
Presiden Joko Widodo”

Kembang api berpendar,-pendar.
Tampak acara perayaan Imlek dengan tari Barongsai dan kegembiraan menyambut tahun Macan Air, simbol kekuatan.

“Tantangan dan ujian datang silih berganti, tapi manusia telah dibekali kekuatan, keberanian, dan kemampuan untuk menghadapinya. Karena itulah, di masa-masa sulit ini, segenap lampion harapan tetap kita apungkan, “ujar Jokowi.

Pada 1 Februari 2022, di Tahun Baru Imlek, Pemimpin NKRI ini juga menyebut doanya,

“Semoga keberuntungan, kasih sayang, dan kesehatan senantiasa mengiringi langkah kita semua”

Doa tersebut disertai ucapannya,
Gong Xi Fa Cai

Membaca ucapan Jokowi, warganet membalas dengan rasa terima kasih.

“Semoga tahun ini membawa sukacita luar biasa. Membawa berkah untuk bapak dan keluarga ,” tulis salah seorang warganet.

Rata-rata tulisan kagum dan terharu pada keperduliannya. Mereka pun mendoakan Presidem dan keluarga.

“Terima kasih Presidenku.”
(ricke senduk)

Saling Menghormati, Mereka Bilang, Gong Xi Fa Chai

Imlek Dan Keberuntungan Pada Tahun Macan Air

Avatar photo

About Ricke Senduk

Jurnalis, Penulis, tinggal di Jakarta Selatan