Kejujuran itu Mahkota Keluarga

Seide.id -Bisa terjadi kapan dan di mana pun, bahkan di dalam keluarga. Ketika kita dikalahkan oleh keinginan sendiri untuk berbuat tidak jujur, sehingga kita menggunting dalam lipatan alias musuh dalam selimut.

Lho?!

Tidak harus kaget, melotot, apalagi sewot. Ketika berbuat tidak jujur pada keluarga, sesungguhnya kita telah melakukan pengkhianatan itu.

Apa pun alasan dan dalilnya. Tidak ada sejarahnya, berbuat tidak jujur atau curang itu demi kebaikan bersama.

Coba renungkan dalam kebeningan hati. Baik untuk siapa? Diri sendiri, keluarga, atau kroni?

Ketidak-jujuran itu mucul di hati, ketika kita digedor oleh keinginan, iri hati, tamak, desakan kemiskinan, atau oleh sebab yang lain.

Ada di antara kita yang berbuat curang, korupsi, atau menghalalkan segala cara. Tujuannya adalah, agar kita memperoleh uang secara cepat, mudah, dan tanpa harus bekerja keras. Sehingga kita abai dan tidak peduli terhadap nasib orang lain.

Ada juga di antara kita yang tidak jujur pada keluarga demi mencari dan mengejar kenikmatan daging semata.

Sesungguhnya, apa pun dasar dan tujuan berbuat curang itu tidak bakal memberi solusi. Berbuat curang itu ibarat merampok rezeki keluarga sendiri, panen duluan, atau mengotori wajah sendiri. Semua itu kelak harus dibayar plus bunga penyesalannya.

Alangkah bijak, jika hidup ini dinafasi dengan kejujuran seperti yang didengungkan oleh orangtua sedari kita kecil.

Kejujuran yang disinkronkan antara kata, sikap, dan perilaku dalam berkomunikasi hidup keseharian.

Ketika kejujuran dikomunikasikan dan dibiasakan, maka diharapkan anak bertumbuh dalam semangat keterbukaan dan berterus terang. Sehingga tidak ada masalah yang harus disembunyikan atau ditutupi.

Dengan semangat kejujuran itu pula diharapkan, apa pun masalah hidup ini akan mudah dicarikan solusi dan diatasi.

Semangat kejujuran untuk saling menghargai, menghormati, dan saling mengasihi dalam keluarga, maupun pada sesama.

Semoga kejujuran menjadi mahkota di setiap keluarga.

Mas Redjo / Red-Joss

Memancing Ikan di Air Keruh itu Jahat

Avatar photo

About Mas Redjo

Penulis, Kuli Motivasi, Pelayan Semua Orang, Pebisnis, tinggal di Tangerang