Memaknai Pesona Keindahan Alam, Menulis Kehidupan – 161

Setiap detik kehidupan ini ada pesona keindahan, dalam diri, dalam sesama.dan juga alam semesta. Semua tergantung diri kita peduli atau tidak. Apakah ada pikiran positif, rasa kagum karena syukur terima kasih, maka bisa temukan pesona keindahan tersebut.

Ketika di pinghir pantai, pada senja hari, sempat kuterpesona keindahan mentari senja, ada pantulan cahaya di permukaan laut dan juga di kolam muara. Lalu kiabadikan dengan kamera gadget dan kutulis sajak: Pesona Tiga Mentari Senja

Mengejar mentari menjala cahaya
berkelana kemana-mana
padahal tiap hari ada
Terbit bersinar mempesona
membawa aneka makna
bagi setiap anak manusia
menyinari alam semesta

Ke bukit saat pagi
menyaksikan fajar menyingsing
Di tepi pantai senja
mengagumi terbenam surya
Di tengah ladang siang
dibakar terik di antara rumput
putaran kehidupan sehari-hari
ikuti jalannya buana
mengitari sumber cahaya
dengan segala berkatNya
jika peduli meraih makna

Senja ini di kebunku
Berada di pantai karang
setelah bersihkan ladang
Ke timur terlihat lontar
dan puncak gunung Egon
dibelai cahaya senja
Ke selatan deretan gunung
Mapi Tara Dara Natar
Ke Utara gugusan pulau
Pemana, Nuhan Gete, Koja Doi, Pangabatang
Ke Barat teluk Maumere
hamparan laut warna-warni
Kilau senja penuh arti
ketika dilihat dengan hati
Dan
Kudapatkan tiga mentari
Mentari senja berseri
Mentari di wajah laut
Mentari di kolam muara
lalu kuabadikan di gadget

Pesona senja tiga mentari
karena bisa temukan posisi
coba mengagumi pesan alami
mau kelana mencari
berusaha temukan arti
Rindu damba sanubari
keagungan alam misteri
kebesaran karya Sang Ilahi
untuk dinimati disyukuri
oleh jiwa setiap insani
yang dambakan makna sejati
bagi kehidupan pribadi
di tengah sesama dan semesta

Senja tiga mentari
mempesona penuh arti
bisa dinikmati di pantai harmoni
bisa ditemukan di alam ini
ketika kita mau peduli
mengarahkan kesadaran diri
kepada pengalaman tiap hari
kepada pesona alam ini
lalu belajar memaknai
apa dan siapa diri ini
untuk apa dan siapa
dari mana dan kemana
kehadiran diriku sebagai manusia

Simply da Flores Harmony Institute