Dalam lingkungan umat Katholik, ada doa devosi kepada Bunda Maria, Ibu Tuhan Yesus, yang dilakukan secara istimewa pada bulan Mei dan Oktober. Seorang gadis dusun Nazareth, suku bangsa Jehuda, hidup sekitar 2000 tahun lalu di tanah Judea.
Mengapa umat Katholik dari masa ke masa, menyebar di seluruh suku bangsa dunia, mau menghormati, berdoa dan berdevosi sangat istimewa kepada Maria gadis dusun sahaja ini. Apa kehebatannya ?
Menjawabi pertanyaan itu, juga pengalaman devosi kepada Maria di masyarakat adat budayaku, saya merenungkan kasih sayang ibu yang melahirkan diriku. Lalu, kutulis dalam sajak: Pada Rahimmu Ibu-ku
Pada rahimmu Ibu
aku terbentuk jadi janin
aku tumbuh jadi bayi
lalu terlahir ke dunia
sesuai waktu dan tempatnya
jauh di kampung udik
tanpa ada petugas medik
pada subuh ayam berkokok
Tali pusar dipotong sembilu
ari-ari ditanam membisu
sirih pinang obati lukaku
Pada rahimmu para ibu
semua putra-putri insani
nyatanya dipilih bersemai
benih generasi insani
dikandung terlahir silih berganti
disusui dan dibesarkan
mewarnai peradaban di bumi
Lalu kembali beranak pinak
juga dari rahim perempuan
dan
Bukan di perut lelaki
atau tumbuh di alam ini
Pada rahimmu Ibu
segala kisah hidup dimulai
dan tanya itu bersemi
Sampai pada awal misteri
siapakah ibu pertama
siapakah ibu Pertiwi
Dan
ada aneka ragam jawaban
ada semacam teka teki
dalam setiap adat budaya
juga ajaran agama
Tentang Sang Maha Misteri
asal mula segala yang ada
awal terjadi semuanya
yang memenuhi alam semesta
yang diketahui dan dialami
yang dipahami dan misteri
Pada rahimmu Ibu
Kubaca tulisan misteri
Kulihat lukisan rahasia
Kudengar suara semesta
Tentang Maria gadis dusun
Tentang Hawa Ibu pertama
Tentang kisah taman Eden
Tentang sakit derita wanita
Tentang darah dan air mata Ibu
Tentang doa pasrah perjuangan
Tentang rindu damba bahagia
“Aku ini hambaMu ya Allah, terjadilah padaku menurut kehendak dan rencanaMu”
Pada rahimmu ibu
Tidak kulihat tertulis
Tidak kudengar cerita
Tidak kupandang lukisan
Tentang permintaanmu terlahir
Tentang usul permohonanmu
Bahwa
Engkau mau terlahir perempuan
Engkau mau jadi ibuku
dan
seperti ini anak-anak mu
Begitulah pengalaman jadi ibu
mengandung dan melahirkan
menyusui dan membesarkan
mendoakan dan mengasihi
dalam keadaan apa pun
Karena
inilah darah dagingmu
inilah buah kadunganmu
inilah yang dilahirkanmu
Putra-putri generasi
Anak-anak insani
yang bersejarah di bumi
Ibu,
inilah aku anakmu
inilah mohon ampunku
inilah terima-kasihku
Inilah doa syukurku
Inilah apa adanya aku
Ternyata
Ibu dan kami semua
putra-putri kehidupan
Anak-anak generasi insani
Tidak satu pun meminta
terlahir di bumi ini
Semua hanya misteri
Kehendak Yang Ilahi
maka ada dan terjadi
Simply da Flores Harmony Institute