NFT Bored Ape Yacht Club Bernilai Ratusan Miliar

Fenomena NFT Bored Ape Yacht Club Bernilai Ratusan Miliar

penulis MS sumber DANIEL VAN BOOM foto SPIN ESPORTS

Pemain sepak bola asal Brasil, Neymar,  baru saja membeli 2 gambar NFT Bored Ape Yacht Club ( BAYC) yang terkenal itu. BAYC tak hanya dua itu. Ada sekitar 10.000 NFT dalam kumpulan koleksi Bored Ape Yacht Club dengan berbagai mimik. 

Selain Neymar, Eminem, Jimmy Fallon , Stepher Curry dan Snoop Dogg juga membeli NFT dari kumpulan BAYC yang sama dengan karakter berbeda tentunya. 

NFT yang dimiliki mereka tak ada yang sama. Hanya dari anggota monyet yang tergabung dalam Bored Ape Yacht Club. Ini semua memang koleksi bergengsi dari 10.000 NFT avatar kera dengan sifat dan atribut yang berbeda.  Milik Jimmy Fallon adalah monyet BAYC dengan topi kapten yang keren.  Para selebriti itu dengan bangga memasang NFT BAYC miliknya sebagai avatar di akun mereka di Twitter dan Instagram. Itu juga cara membuata NFT ini jadi mahal. Anda yang biasa main di Twitter akan melihat banyak akun memakai avatar Monyet BAYC.

Apa Bored Ape Yacht Club itu ?

Pada awalnya NFT Bored Ape Yacht Club dijual dengan harga USD190 atau 0,08Eter. Siapapun pembeli NFT dari keluaraga BAYC pasti sekarang bertambah kekayaannya. BAYC seara grafis, art dan bisnis, telah memiliki bobot budayanya sendiri. 

Selain dibeli selebriti ternama, BAYC juga diincar beberapa perusahaan besar. Adidas bekerjasama dengan BAYC membaut proyek NFT pertamanya, sebuah game selular dan salah satu monyet BAYC telah tampil pada sampul Majalah Rolling Stone.

Seperti NFT lain yang dibeli mahal, Bored Ape Yacht Club ini juga kontroversial. Pemegang brand dan logo BAYC ini banyak dicemburui lawan dan kawannya tentang mengapa NFT mereka begitu mahal dan laku keras. Jangankan para monyet yang dilukis indah ini. Sedang NFT Gozaly Everyday dengan mimik tanpa ekspresi saja, juga banyak dicemburui orang se Nusantara. 

NFT Tunggal dan Kumpulan

Mengapa ada kera satuan dan kumpulan yang dijual sebagai NFT. Secara garis besar, ada dua jenis seni NFT.  Pertama, Anda memiliki bentuk visual satu-satunya yang dijual sebagai token yang tidak dapat dipertukarkan, seperti lukisan dalam kehidupan nyata.  Misalnya lukisan Monalisa. Ini memang persis sebuah galeri di tempat pameran mewah seperti Christie’s. NFT Beeple juga pernah dijual di Christie’s seharga USD69 juta.  

Kedua, Anda memiliki koleksi NFT atau “proyek”, seperti Bored Ape Yacht Club.  Mirip  kartu Pokemon. Satu wajah dengan sseribu model karakter. Kartu ini mengambil template dan menghasilkan ratusan atau ribuan variasi, masing-masing diberi peringkat berdasarkan kelangkaannya.  Dalam kasus BAYC, ada 10.000 kera, masing-masing dengan “sifat” yang berbeda, berbagai jenis bulu, ekspresi wajah, pakaian, aksesori, dan banyak lagi.

Properti ini ditampilkan di OpenSea, platform utama tempat NFT yang banyak diperdagangkan.  Di halaman NFT mana pun, propertinya akan dicantumkan berikut persentase NFT dalam koleksinya. Dari 10.000 kera di BAYC, hanya 46 yang memiliki properti ini, menjadikan 46 kera ini sangat berharga, dan tentu mahal sekali.

Harga Bisa Berbeda Tergantung

 Dari keseluruhan itu, harga yang bisa dibayar untuk kera dengan ciri-ciri umum, rata-rata berharga 71 Eter ( Rp 32.015,385).  Kera dengan ciri bulu emas sangat langka, sehingga dijual lebih mahal.  Minggu lalu seseorang membeli satu kera BAYC dengan ciri ini seharga 333 Ether, atau USD1,36 juta.  Satu sosok kera BAYC lain, dengan bulu emas dan mata laser, dijual seharga $3 juta dua bulan lalu.

BAYC ( Bore Ape Yacht Club) adalah proyek NFT terbesar kedua dari jenis ini, di belakang CryptoPunks.  CryptoPunks adalah kumpulan 10.000 avatar 8-bit yang dibuat pada tahun 2017 dan memperoleh banyak nilainya karena menjadi koleksi OG NFT.  

Untuk paruh kedua tahun 2021, CryptoPunks memiliki harga dasar sekitar 90 Eter.  Harga itu turun sedikit dalam beberapa minggu terakhir, dan pendukung Bored Ape berharap harga dasar BAYC menyalip CryptoPunks, yang dalam ruang NFT disebut sebagai “pembalikan.”

Pada Kamis 9 September 2021, koleksi 101 NFT Bored APe Yacht Club terjual senilai Rp 348 miliar di platform online Sotheby. The Sandbox juga membeli NFT BAYC senilai Rp 41,2 miliar sbagai dukungan konunitas NFT.

 Apa yang membuat Bored Ape Yacht Club berharga?

 Ini adalah pertanyaan yang rumit.  Sama dengan emngapa sebuah lukisan abstrak dari pelukis terkenal harganya sampai miliaran. Pertanyaan ini selalu muncul setiap bertemu koleksi mahal. Tapi lebih baik dijawab singkat saja, seperti halnya seni dunia nyata, bahwa nilai sangat penting di mata yang melihatnya.

 Bored Ape Yacht Club (BAYC) diluncurkan pada akhir April 2021 oleh tim yang terdiri dari empat pengembang dengan nama samaran: Gargamel, Gordon Goner, Emperor Tomato Ketchup, dan No Sass.  Butuh 12 jam untuk semua 10.000 terjual dengan harga 0,08 Eter, atau sekitar USD190. 

Kalau mau jujur, apa yang membuat BAYC atau koleksi NFT lainnya berharga, adalah sangat subjektif.  Secara umum, ini adalah campuran dari tiga hal; ada keterlibatan influencer/selebriti, kekuatan komunitas, dan utilitas untuk anggota.

Yang pertama sudah jelas.  Ketika orang terkenal memiliki NFT, itu membuat orang lain ingin memilikinya juga.  Contoh terbaru adalah Jimmy Fallon.  Pembawa acara Tonight Show membeli BAYC pada 8 November dengan harga USD145.000. Selama berminggu-minggu Jimmy menggunakan NFT BAYC itu sebagai gambar profil di Twitter, di mana ia memiliki 50 juta pengikut.  Hal ini membawa hiruk pikuk dalam penjualan, yang harganya kemudian jadi berlipat-lipat. Itulah pengaruh dari seoerang selibriti.

Kera Membooster Dirinya

 Kedua, utilitas.  Sebagian besar proyek NFT mengklaim menawarkan semacam utilitas, baik itu akses ke game play-to-earn atau opsi untuk mempertaruhkan NFT dengan imbalan cryptocurrency terkait.  

Koleksi bernilai tinggi lainnya, CyberKongs, mendapatkan ketenaran karena memungkinkan pemilik dua Kong untuk membiakkan BabyKong NFT.

 Bored Ape Yacht Club telah melakukan beberapa hal untuk membuat pemiliknya tetap memiliki harga tinggi.  Antara lain dengan membooster dirinya.

Pertama, ia menciptakan Bored Ape Kennel Club, menawarkan pemilik, kesempatan untuk “mengadopsi” anjing NFT dengan ciri-ciri yang meniru sifat-sifat dari Bored Apes.  Freebie lain datang pada bulan Agustus: yakni dengan sebutan “botol digital serum mutan”.  Pemilik dapat mencampur Bored Ape mereka dengan serum untuk membuat NFT Kera Mutan.  Baik NFT Kennel Club dan Mutant Ape dijual dengan harga mahal.  Dalam beberapa minggu terakhir, koleksi Mutant Ape Yacht Club telah meledak, dari awalnya 4 Ether di bulan November menjadi 15 Ether (USD55.000).

Terakhir dan terpenting adalah komunitas yang dibangun di sekitar koleksi.  Bored Ape Yacht Club telah menyelenggarakan pertemuan di New York dan California. Ada juga pertemuan Bored Ape di Hong Kong dan Inggris.  

Seni Yang Bernilai

Juga telah diselenggarakan, perayaan akhir pekan bagi para pemilik BAYC yang diadakan di New York. Pertemuan itu menampilkan pesta kapal pesiar yang sebenarnya dan konser yang menampilkan penampilan dari Chris Rock, Aziz Ansari, dan The Strokes.

Tentu saja, ada aspek bisnis untuk mengembangkan komunitas.  Seni dalam bentuk apa pun hanya bernilai sebanyak orang bersedia membayar untuk itu.  

Dalam koleksi NFT, harga awal, pada dasarnya sama dengan harga yang bersedia dijual oleh anggota yang paling sedikit berinvestasi.  Orang yang percaya bahwa mereka memegang token ke dalam komunitas menghasilkan lebih sedikit orang yang mendaftarkan kera mereka untuk dijual.  Menjual kera Anda, tidak hanya menjual NFT, tetapi juga tiket komunitas.

 Begitu koleksi mencapai tingkat nilai tertentu, itu menjadi simbol status.  Orang-orang di ruang cryptocurrency dan NFT menggunakan gambar profil untuk Twitter, Discord, dan platform lain seperti seorang pemimpin eksekutif memakai Jam Rolex.  Anda dapat mengunduh JPG dari Kera Bosan ( Bored Ape) sama seperti Anda dapat memakai tiruan Rolex seharga $10.  Namun, dalam kedua kasus tersebut, orang akan tahu. Kuncinya NFT. Pemilik yang berhak gambar itu adalah berdasar NFT, sebuah sertifikat hak kepemilikan. Anda memang bisa memiliki dengan download gambar yagn sama tapi tak punya nilai. Ini semacam sertifikat jaminan karya unik yang disimpan di dalam blockchain.

Berkembang di Luar Sarang Blockchain

The Bored Ape Yacht Club perlahan-lahan berkembang dari NFT dan menjadi merek “offchain”. Yaitu merek yang ada di luar blockchain.  Pada 21 Desember diumumkan bahwa Yuga Labs, tim di belakang BAYC, bekerja sama dengan pengembang Animoca untuk game play-to-earn yang akan muncul di tahun 2022. Kemungkinan besar akan menguntungkan pemilik BAYC. Itulah nilai keterkenalan. 

The Bored Apes juga mengintegrasikan diri ke dalam mode.  Adidas meluncurkan proyek NFT pertamanya, Into The Metaverse, bekerja sama dengan beberapa merek NFT, salah satunya adalah bos Bored Ape Yacht Club.  Adidas juga membeli NFT Bored Ape Yacht Club, yang kini menghiasi halaman Twitter-nya. 

Fenomena Bored Ape Yacht Club tampaknya akan terus berlangsung hingga nilainya mencapai miliaran atau mungkin lebih. Siapa tahu. 

BACA LAINNYAPesepakbola Neymar Beli NFT Kera Seharga Rp 15 Miliar

Avatar photo

About Mas Soegeng

Wartawan, Penulis, Petani, Kurator Bisnis. Karya : Cinta Putih, Si Doel Anak Sekolahan, Kereta Api Melayani Pelanggan, Piala Mitra. Seorang Crypto Enthusiast yang banyak menulis, mengamati cryptocurrency, NFT dan Metaverse, selain seorang Trader.