Jangan sewot.
Uring-uringan.
Atau bersumpah serapah.
Emang ada yang bakar jenggot?
Coba tarik nafas. Berpikir jernih. Tenangkan diri.
Emosi itu tak selesaikan masalah. Bikin dada nyesek. Racuni hati sendiri.
Sebenarnya, ada masalah apa?
Oo, gegara ditag nama di fb dengan gambar seronok oleh orang tak bertanggung jawab.
Takut nama tercemar.
Merusak reputasi?
Apa iya, banyak teman yang berpikir sempit?
Lebih bijak kita mawas diri. Kenapa orang jahati kita? Jika postingan kita sering ngusili, kritik, atau nyerang orang lain itu, ya, wajar kita ganti diusili & diserang. Orang lain dendam & ganti ingin permalukan kita.
Kalau postingan kita hal-hal yang baik & positif?
Ya, tak perlu reaktif atau sewot. Apalagi kita lalu buat pernyataan atau woro-woro dijahati orang.
Orang usil, njelekin, atau njahatin itu tak perlu ditanggapi. Tak ada gunanya. Tak ada untungnya. Buang waktu untuk hal yang tak produktif itu mubasir.
Percayalah, teman yang baik itu dapat melihat qualitas hidup dari postingan & komentar kita. Untuk apa takut dengan bayangan kita sendiri?