Ulangtahun diperingatai setiap tahun sebagai ungkapan syukur atas kelahiran. Itu pula mengapa Natal hadir setiap tanggal 25 Desember untuk memperingati kelahiran “ manusia” luar biasa yang dipercaya bentukan dari hubungan Tuhan-manusia-roh kudus.
Tak ada (kata) natal di Kitab Suci penganut Kristen ( Katolik, Kristen, Protestan). Namun di Al Kitab, peristiwa Natal dicatat setidaknya di 15 kesaksian yang dituangkan di Al Kitab. Natal merupakan peristiwa kelahiran Yesus yang diagungkan tidak saja di Al Kitab, tapi juga di Al Quran.
Di kamus orang Portugis, Natal berarti Kelahiran. Kelahiran dirayakan berkaitan dengan rasa syukur atas munculnya sebuah kehidupan baru. Baik kelahiran manusia, lahirnya usaha baru atau hadirnya hari perkawinan manusia.
Bahasa Inggris menyebut Natal Sebagai Christmas, berasal dari kata Cristes maesse, yang berati Mass of Christ (Misa Kristus).
Natal dirayakan sejak zaman romawi sebagai peringatan bergantinya tahun. Pergantiana tahun, selalu berkaitan dengan pergantian musim. Saat memasuki musim, yang menyenangkan, orang Romawi akan bersuka cita dengan mengadakan pesta. Makan bersama dan mengundang tetangga kiri aknan atau sanak keluarga.
Perubahan cuaca juga dialami di Skandinavia. Bangsa Norse merayakan Yule (istilah kuno hari Natal) sejak 21 Desember. Ini titik balik matahari musim dingin hingga bulan Januari. Sebagai bentuk syukur atas kemunculan matahari, para ayah dan anak laki-laki akan membawa pulang kayu gelondongan besar yang mereka bakar untuk penghangat. Mereka berpesta sampai kayu bakar tersebut habis. Biasanya berlangsung hingga 12 hari.
Kelahiran Yesus
Kisah kelahiran Yesus terdapat di dalam injil Lukas dan Matius. Namun sekian ribu tahun kemudian, kelahiran Yesus ditetapkan menjadi tanggal 25 Desember dan kini diperingati sebagai Hari Natal. Beberapa ahli, menemukan sebuah tulisan-tulisan tentang awal gereja Kristen Kuno yang berisi informasi mengenai kelahiran Yesus.
Dituliskan bahwa pada 25 Maret pada penanggalan dulu, gereja Kristen merayakan dikandungnya Yesus oleh Maria yang mendapat kabar tersebut dari malaikat. Para ahli kemudian menyimpulkan bahwa kelahiran Yesus terjadi pada 25 Desember, karena pada tanggal itu Maria genap mengandung selama sembilan bulan. Untuk merayakan kelahiran Yesus, maka tanggal 25 Desember ditetapkan sebagai Hari Natal.
Jika orang-orang Kristen pergi ke gereja, berkumpul bersama keluarga, orang-orang bisnis memanfaatkan suasana Natal dengan menjual berbagai pernik dan ornamen natal. Semua orang berbahagia, sukacita dan berbagi. Berbagi suka cita, rasa syukur maupun berkat.
Jika keluaraga anda, teman, maupun kenalan merayakan hari kelahiran, semua orang ikut senang dengan mengucapkan selamat ulang tahun. Happy birthday. Semua waraga dunia memiliki ungkapan natal.
- Afrikans (Afrika Selatan): Geseënde Kerfees
- Alutiiq: Nunaniqsaakici Aʀusistuami
- Arab: عيد ميلاد مجيد (iid miilaad majiid), ميلاد مجيد (miilaad majiid)
- Armenia: շնորհավոր Սուրբ Ծնունդ (šnorhavor Surb Çnund)
- Azerbaijan: Tezze Iliniz Yahsi Olsun
- Basque (Spanyol): Eguberri On
- Belarusia: З Калядамі (Z Kaljadámi)
- Bosnia: Sretan Božić, Srećan Božić
- Breton: nedeleg laouen
- Bulgaria: Весела Коледа (Vesela Koleda)
- Katalan (Spanyol): bon Nadal
- Cebuano (Filipina): Malipayong Pasko
- Tionghoa Mandarin: 聖誕快樂, 圣诞快乐 (Shèngdàn kuàilè), 聖誕節快樂, 圣诞节快乐 (Shèngdànjié kuàilè)
- Cornish (Inggris): Nadelik Looan
- Kroasia: Sretan Božić
- Ceko: Veselé Vánoce
- Denmark: glædelig jul, God Jul
- Belanda: Zalig Kerstfeest, Prettig Kerstfeest
- Esperanto: Ĝojan Kristnaskon
- Estonia: Häid Jõule
- Faroe: Gleðilig Jól
- Finlandia: Hyvää Joulua, Hauskaa Joulua
- Perancis: Joyeux Noël
- Georgia: შობას გილოცავთ (šobas giloc’avt’)
- Jerman: Frohe Weihnachten, Fröhliche Weihnachten
- Yunani: Καλά Χριστούγεννα (Kalá Christoúgenna)
- Kreol Haiti: Jwaye Nowèl
- Hawaii: Mele Kalikimaka
- Ibrani: חג מולד שמח (Khag Molad Sameakh)
- Hindi (India): शुभ बड़ा दिन (šubh ba.dā din), शुभ क्रिस्मस (šubh krismas), मेरी क्रिसमस (mērī krismas), क्रिसमस मुबारक (krismas mubārak)
- Hungaria: Boldog Karácsonyt
- Islandia: Gleðileg Jól
- Irlandia: Nollaig Shona
- Italia: Buon Natale
- Jepang: メリークリスマス (Meri Kurisumasu)
- Jingpho: ngwi pyaw ai X’mas rai u ga!
- Korea: 메리 크리스마스 (Meri Keuriseumaseu)
- Latin: Felix Dies Nativitatis, Natale Hilare
- Latvia: Priecīgus Ziemassvētkus
- Luksemburg: Froue Crëschtdag
- Malta: il-Milied it-Tajjeb
- Moksha: Роштува мархта
- Navajo: Yáʼátʼééh Késhmish
- Norwegia: God Jul
- Occitan: Bon Nadal
- Persia: میلاد مسیح مبارک باد, کریسمس مبارک (Kerismas Mobârak)
- Polandia: Wesołych Świąt, Wesołych Świąt Bożego Narodzenia
- Portugis: Feliz Natal
- Romania: Crăciun fericit
- Rusia: с Рождеством (s Roždestvóm), с Рождеством Христовым (s Roždestvóm Xristóvym)
- Sami (Finlandia): Buerie Jåvle
- Samoa: Manuia le Kerisimasi
- Skotlandia: Nollaig Chridheil
- Serbia:
- Sirilik: Срећан Божић, Христос се роди, Ваистину се роди
- Latin: Srećan Božić, Hristos se rodi, Vaistinu se rodi
- Slovakia: Veselé Vianoce
- Slovenia: Vesel božič
- Spanyol: feliz Navidad
- Swedia: god jul
- Tagalog (Filipina): Maligayang Pasko
- Tamil: கிறிஸ்துமஸ் நல்வாழ்த்துக்கள்
- Thailand: สุขสันต์วันคริสต์มาส (sòoksăn wan krítmâat)
- Turki: Mutlu Noeller
- Ukraina: З Різдвом (Z Rizdvom), З Різдвом Христовим (Z Rizdvom Xrystóvym)
- Urdu: کرسمس مبارک (Krismas Mubārak)
- Vietnam: chúc mừng Giáng sinh, chúc mừng Nô-en, chức mừng Giáng sinh, chức mừng Nô-en
- Welsh: Nadolig Llawen
- Frisia Barat: Noflike Krystdagen
- Yiddish (Yahudi): פֿרײלעכע ניטל (Freylekhe Nitl)
- Yup’ik: Alussistuaqegtaarmek Piamken
Merayakan natal, apakah kelahiran, pergantian tahun atau keagamaan, telah menjadi tradisi manusia seluruh dunia. Orang Kristen merayakan natal, orang non Kristen merasakan suka cita natal. Sebuah peristiwa kemanusiaan dalam mensyukuri dan berbagi.
Mengucapkan selamat ulangtahun bukan mengucapkan syahadat. Syahadat itu berkaitan dengan kepercayaan agama. Mengucapkan Selamat Natal berkaitan dengan suka cita kelahiran sesama manusia.
MS Dari berbagai info dan sumber
Menikmati Natal di Pusat Agama Islam
Sulitnya Merayakan Ibadah Natal di Rangkasbitung