Srikandi Rumah Sandi: Sepak Terjang Wanita Juru Sandi PD2

Butuh dana besar

“Enigma tak bisa dipecahkan dengan cara manual, dengan hanya mengandalkan perkiraan dan oret-oretan rumus biasa, memecahkan Enigma harus menggunakan mesin juga” ujar Alan.

Mesin Enigma milik dinas rahasia Inggris yang ada saat itu adalah hadiah dari intelijen Polandia, yang berhasil diselundupkan keluar di tengah serbuan Jerman ke polandia. Itu pun bukan barang asli, hanya barang hasil kloning.

Alan dan Gordon menghitung ada kemungkinan 158.962.555.217.826.360.000 atau 159 milyar milyar kombinasi yang bisa diurai Enigma dalam setiap kata yang dikirim, belum lagi penambahan puluhan colokan (plug board) di bagian depan, menambah 15 milyar lagi kombinasi! Akan makin mempersulit siapapun yang mencoba ‘membaca’ pesan yang dikirim menggunakan Enigma!

Alan lalu mengajukan anggaran pada Denniston guna membangun sebuah mesin pengurai sandi, jumlahnya membuat mata terbelalak: 100.000 pound! Jumlah yang luar biasa besar saat itu, mengingat harga Puri Bletchley saja hanya 6.000 pound!

“Mudah-mudahan engkau sadar, pada permintaanmu ini” ucap Denniston. Meski kesal, ia juga tahu kalau terus berkutat dengan cara manual, orat-aret memakai kertas, anak-anak cerdas itu tak akan berhasil.

Mesin pun dibuat, disebut bomba, karena ukurannya yang besar. Panjang 2 meter, lebar 60 sentimeter dan tinggi juga sekitar dua meter. Mesin yang rumit dengan total 97.000 onderdil dan kabel-kabel kalau ditotal hampir sepanjang 20 kilometer!

Enigma dengan colokan depan, berfungsi untuk mengacak lagi hasil kombinasi huruf

Temukan kunci kombinasi!

Gordon membantu Alan dengan memberi sentuhan listrik hingga mesin bisa bergerak sendiri dengan cepat.

Alan yakin, Jerman menggunakan suatu kombinasi sandi yang menjadi dasar dalam menjalankan Enigma. Nah, kombinasi sandi inilah yang harus ditemukan!

Tanpa Alan dan Gordon sadari, mesin yang oleh Alan pribadi dipanggil Christopher ini adalah cikal bakal komputer, dan berfungsi sebagai semacam search engine atau mesin pencari.

Sama seperti mesin pencari Google, bila kita ketik kata Enigma, misalnya, maka segera -terbuka- ratusan pilihan soal Enigma.

Masalahnya, menemukan kombinasi kunci inilah yang tidak mudah. Apalagi, belakangan diketahui, pihak militer Jerman selalu mengganti kombinasi kunci tepat di setiap jam 12 malam.

Akibatnya pekerjaan meraba kombinasi kunci yang sepanjang hari tadi dicari menjadi tak berguna. Mereka harus mulai lagi dari awal!

Tutup Bletchley

Beberapa bulan lewat sudah. Denniston sudah kesal, ia hampir saja menutup Bletchley dan menghancurkan Christopher, sampai Joan dan Alan punya kesimpulan bahwa operator Enigma di AD dan AU Jerman kerap berbuat ceroboh. Operator ini malas mengganti kunci kombinasi! Juga, salam -Heil Hitler- diawal setiap pesan menjadi petaka. Kombinasinya bisa ditelusuri!

Avatar photo

About Gunawan Wibisono

Dahulu di majalah Remaja Hai. Salah satu pendiri tab. Monitor, maj. Senang, maj. Angkasa, tab. Bintang Indonesia, tab. Fantasi. Penulis rutin PD2 di Facebook. Tinggal di Bogor.