Banyak miliader- termasuk dari Indonesia- sibuk mencari negara yang dapat melindungi aset dan kekayaan mereka dengan pajak paling rendah dan rahasia.
Meski telah menjadi orang kaya raya, para miliader masih memerlukan surga dunia untuk mengembangkan dan – terutama- menyinpan kekayaan serta aset-aset mereka. Orang-orang kaya tak menaruh uangnya di bank, melainkan mempertaruhkan aset mereka pada saham-saham serta perusahaan-perusahaan di berbagai negara.
Mereka akan menyimpan uang mereka di perusahaan di negara yang peraturannya tidak ketat, terutama mencari pajak yang rendah. Maka tempat-tempat.seperti Kepulauan Cayman, Swiss, Inggris, Kepulauan Marshal di Samudra Pasific, dan Panama menjadi pilihan surga mereka.
Negara pilihan itu profilnya sama. Mereka memberi keamanan aset mereka, memberi pajak rendah, merahasiakan aset pribadi mereka dan bebas membuat perusahaan pribadi tanpa kerjasama dengan perusahaan lokal.
Konsep ini sejak beberapa tahun lalu, diterapkan oleh Uni Emirat Arab, khususnya Abu Dhabi. Kekayaan orang-orang miliader dirahasiakan, dan pajak diringankan.
Beberapa miliader dunia seperti tokok kripto Zhao Changpeng (ZC), keluarga Adani dari India, miliarder hedge fund Ray Dalio, dan pengusaha baja asal Rusia, Vladimir Lisin adalah beberapa di antara puluhan individu dengan kekayaan tinggi. Mereka telah mendirikan Special Purpose Vehicle (SPV) di pusat keuangan internasional Abu Dhabi tahun ini.
Bloomberg News pernah mempublikasikan ratusan Special Purpose Vehicle ( SPV) di Uni Emirat Arab. Sebagai informasi, SPV adalah merupakan badan hukum terpisah bagi individu-individu dengan kekayaan tinggi yang ingin menghindari risiko terhadap keuangan mereka.
Saat ini di Abu Dhabi Global Market (ADGM) lebih dari 5,000 SPV berjejal di negara Arab ini. Ini kenaikan sangat signifikan dibanding 7 ( tujuh) tahun lalu, hanya ada 46 SPV.
Dengan kemudahan berinvestasi, keamanan aset-aset perusahaan orang kaya dan terlindungi, terutama adalah keringanan pajak. Bisa jadi, inilah konsep negara surga yang dibutuhkan para miliader dunia.
5 Pelajaran Bisnis Dari Orang Sukses