Tertahan Dua Tahun, Film “Bus Om Bebek” Siap Tayang

Seide.id – Setelah tertahan selama dua tahun, film Bus Om Bebek siap tayang di bioskop. Kamis petang kemarin, film garapan Aditya Gumay dan sutradara Ozan Ruz dirilis ke awak media dan dijadwalkan tayang mulai 6 Januari 2022 mendatang.

Film Bus Om Bebek digarap oleh rumah produksi Smaradana Pro. Ruben Onsu, Atiek Cancer, Sarwendah, Aziz Gagap, dan Ricky Cuaca mendukung film ini.

Ruben, yang selama ini dikenal sebagai artis televisi, tak hanya main, tetapi juga menjadi produser.

Dia menggandeng Sanggar Ananda, yang dulu membantunya memulai karier di industri hiburan. Sang pemilik, Aditya Gumay (Rumah tanpa Jendela, Emak Ingin Naik Haji), bersama Ruben sebagai produser sekaligus bertanggung jawab dalam perkara penulisan skenario sekaligus penyutradaraan.

Om Bebek (Aziz Gagap) hendak pensiun sebagai sopir bus sekolah. Ia bersama kenek bus Paman Gembul (Ricky Cuaca) ingin mengantarkan anak-anak ke sekolah.

Ternyata, di tengah perjalanan, bus Om Bebek dibajak oleh seorang penculik dan nasib anak-anak di dalam bus terancam.

Aditya mengaku pasrah saat film garapannya mengalami tunda tayang. Pendiri sanggar Ananda itu pun langsung sujud syukur saat mengetahui karya film layar lebarnya bakal tayang.

“Syuting ini udah dua tahun lalu. Dari Ricky Cuaca gemuk sampai jadi kurus. Akhirnya ya baru sekarang, dengan bantuan dari pemerintah, ya indah pada waktunya deh,” ungkap Aditya Gumay usai screening film di XXI Epicentrum, Kuningan, Jakarta Selatan, Kamis (25/11) petang.

“Saya sujud syukur. Alhamdulillah apalagi dibantu sama pemerintah. Saya enggak tau apakah akan berhasil, tapi saya optimis, ” tambahnya.

Para pendukung Bus Om Bebek

Bus Om Bebek merupakan karya debut bagi sutradara Ozan Ruz. Menyutradarai film anak anak merupakan tantangan tersendiri. Apalagi selain menyutradarai juga mengedit Dengan pengalamannya aktif di sanggar teater memberikan bekal wawasan penyutradaraan untuknya.

“Terima kasih dikasi kesempatan menyutradarai, ” kata Ozan Ruz. “Ini langkah awal saya untuk karya berikutnya, ” katanya dengan semangat. – Dms.

Avatar photo

About Supriyanto Martosuwito

Menjadi jurnalis di media perkotaan, sejak 1984, reporter hingga 1992, Redpel majalah/tabloid Film hingga 2002, Pemred majalah wanita Prodo, Pemred portal IndonesiaSelebriti.com. Sejak 2004, kembali ke Pos Kota grup, hingga 2020. Kini mengelola Seide.id.