Hujan turun sangat deras dipelataran parkir pasar. Saya manfaatkan waktu menunggu untuk menghangatkan hati yang terimbas oleh derasnya hujan dan angin. Berrrrr…
Ketika kita makin berharap terhadap mereka — orang-orang di sekitarmu — untuk peduli, maka, kita harus sadar bahwa itulah yang berpotensi menjadi sumber masalahnya — mengapa masalah yang kita hadapi rasanya jauh lebih berat. Merasa seorang diri, merasa kurang beruntung dibandingkan orang lain.
Apalagi jika kita cenderung diam, berperilaku seperti baik-baik saja, tapi tidak mau ngaku kalau sedang tidak baik-baik saja. Selalu bilang “I’m okay” sambil tersenyum semu setiap ditanya “kamu kenapa?”. Membusungkan dada serasa binaragawan.
Bahasa tubuh acapkali berbicara lebih benderang dibanding kata-kata. Maka jangan heran kalau mereka tidak peduli dengan kita karena mereka tahu bahwa yang meragukan.
Hujan sudah reda dan perjalanan segera berlanjut.
Salam sehat dan tetap berbagi cahaya agar hidup bersama jadi hangat. (Jlitheng)