Sepatunya Dipuji Presiden, Sang Penjual Terharu

Seide.id– Perajin sepatu tenun Pringgasela, Muhammad Maliki mengaku senang dan terharu ketika produk buatannya dibeli orang nomor satu di Republik Indonesia.

Saat itu, Presiden Jokowi dan Ibu Negara Iriana mengunjungi bazar di Mandalika, 13/1/2022.

Bazar Mandalika merupakan sebuah kawasan UMKM yang menjadi wadah atau sarana berkumpulnya pelaku usaha mikro dan kecil sekitar Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Mandalika.

Pada dasarnya Presiden memang menyukai sepatu yang bisa membuatnya leluasa bergerak dan produk dalam negeri.

Tiba pada gerai sepatu milik Muhammad Maliki, Jokowi pun mampir dan menjajal sepatu berwarna merah marun.

Apa yang dirasakan saat sepatu dibeli oleh seorang Presiden?

“Perasaan saya sangat luar biasa, terharu juga. Pak presiden datang ke stan saya dan membeli produk saya, saya sangat bangga dan senang,” ujar Maliki usai gerainya dikunjungi Jokowi, 13/1.

Maliki mengaku, sepatu tersebut memiliki keunikan karena masih dikerjakan dengan tangan secara manual atau hand made.

Pengerjaannya sangat rapih dan sudah diekspor meski belum ribuan pasang melainkan sekitar 150 pasang.

Sepasang sepatu tenun motif Sundawa seperti yang dibeli Presiden Jokowi biasanya dijual seharga Rp 350.000.

“Presiden sempat bilang, sepatu ini unik. Bagus. Makanya langsung dibeli,” ujar Maliki.

Tentu saja selamat untuk Maliki yang memiliki endorser termahal di dunia dan saat ini sepatunya ramai diburu.
(ricke senduk)

Usai Sepatu Dibeli Presiden, Kini Sepatu Diburu Pembeli

Avatar photo

About Ricke Senduk

Jurnalis, Penulis, tinggal di Jakarta Selatan