Belajar Menjadi Pembawa Damai – Menulis Kehidupan 89

Meskipun ada warisan kearifan adat budaya, hukum negara dan ajaran iman, namun masih saja ada oknum dan kelompok yang memelihara dan mengobarkan permusuhan, kebencian dan perang. Bahkan dengan alasan yang suci dan demi nama Sang Pencipta, atas nama agama. Merindukan damai dan harmoni, bergabung dengan doa semua orang yang masih mencintai kehidupan, saya menulis sajak: Lilin-lilin Kecil Berbisik

Satu sampai seratus
Lilin kecil dinyalakan
dalam diam keheningan
Seratus sampai seribu
Lilin dibakar dalam sunyi
Seribu dan ratusan ribu
Lilin berkedip dalam kecemasan
Beribu-ribu dan jutaan
Lilin redup dalam ketakutan
Angin kencang permusuhan bertiup
Badai topan peperangan berkobar
Kekuasaan dan kepentingan
melawan bisikan doa lirih
kesahajaan lilin-lilin harapan
akan kehidupan yang harmoni
akan dunia yang damai

Lilin-lilin kecil terbakar
Abunya lebur membisik bumi
Asapnya terbang menggapai mentari
Ratusan juta nyala doa
Milyaran energi harapan hidup
Menyatu dalam sunyi
Teteskan air mata nurani
serahkan tangis ratap jiwa
dambakan ada solusi harmoni
Memohon pada Sang Pemilik semesta
menjawab doa sahaja
nyatakan kuasaNya
Kesaktian Maha Dasyat
Menyatukan nyala harapan ratusan juta lilin-lilin kecil
Basahi dan hancurkan batu padas karang kekuasaan
Halau badai gengsi dan kepentingan
Padamkan kobar bara kesombongan

Lilin-lilin kecil terbakar
antara gelombang informasi perang
antara badai kata pembenaran
antara kobaran senjata kepentingan
antara selongsong rudal pertikaian
antara puing-puing kekejaman
antara nyala tembakan argumentasi
tanpa peduli korban nyawa manusia dan kehancuran harta milik serta alam lingkungan kehidupan

Lilin-lilin kecil
Terus dinyalakan di setiap nurani jiwa insani
dalam bisikan sunyi bathin
yang merindukan harmoni
dalam serpihan puing iman
yang membutuhkan damai
karena masih menyayangi kehidupan
karena masih mencintai nafas dan detak jantung
Anugerah Sang Pencipta
Sang Maha Melihat
Sang Maha Mendengar
Sang Maha Perkasa
Sang Maha Cinta
Karena
Doa sahaja penuh iman
Dipercaya manjur berkenan
mendatangkan Mujizat Allah

(Simply da Flores

Harmony Institute)