Busa di Mulut Droplet di Udara

Oleh AMRON TRISNARDI

Dua adik saya berprofesi sebagai nakes ( tenaga kesehatan). Satu di Jogja, satu lagi di Bandung, yang berhadapan langsung dengan pasien covid yang jumlahnya membludag sampai keluar ruang IGD. Keduanya nggak punya akun FB, nggak mainan Medsos. Jangankan main medsos, kalau saya WA pagi, mereka akan membalas selepas jam 10 malam.


” Situasi makin nggak baik Mas, jaga prokes 5 M.” Selalu begitu pesannya. Beda dengan dokter Tirta yang selalu viral saat gelombang covid meninggi, yang kalau ngomong dropletnya kemana-mana, yangg katanya Prokes 3M nggak ada manfaatnya karena rakyat nggak makan.

Pada gelombang covid tahun lalu, adik saya yg bertugas di sebuah RS di Bandung terpapar covid. Menular ke anggota keluarganya. Bersyukur ia dapat melewati isolasi dengan selamat. Pekan lalu ia berkirim kabar, bersama teman sejawat di radiologi, ia kembali terpapar covid-19. Terpapar karena kerja yg terlalu berat, kecapean menghadapi pasien covid yang membeludag.


Kemarin siang ia mengirimkan foto thorax, virus covid menyerang dan merusak paru-parunya, membuatnya sulit lepas dari oksigen. Duh….


Adik saya, para perawat, para dokter yang bekerja dalam diam, yang tak banyak bicara kecuali fokus menolong pasien, yang bekerja terlalu keras sampai akhirnya terpapar covid-19 adalah insan-insan tulus yg bekerja untuk kemanusiaan, yang bekerja di barisan paling depan di tengah lonjakan covid saat ini.


Sungguh ironi, di tengah situasi ini, ada saja dokter, in- telek- tuil, politisi yang menghabiskan waktunya untuk memprovokasi, menggiring kambing hitam, bikin keruh situasi, njeplak sampai mulutnya berbusa-busa, demi menaikkan rating dan viewer media sosialny, atau sekedar ingin viral? Sungguh terkutuklah orang-orang yang menebar virus, penyakit, droplet, hoax yang menghasut dan bikin kusut di tengah penderitaan sesamanya.

Oh ya, ada juga profesor yang rajin banget ngulik berita-berita provokatif dan ngeshare di laman media sosialnya. Saya menganggapnya profesor ‘tjap ttikoes’. Saya doakan semoga dengan derajat keilmuannya yang tinggi, hidupnya memberi manfaat bagi masyarakat. Hanya, sejauh ini belum nterlihat. Salam sehat

Avatar photo

About Amron Trisnadi

Penulis, Musisi, Pengarang Lagu, Produser