Oleh MAS SOEGENG
Untung waktu itu,2014, Ahok Basuki Tjahaja Purnama, mengajukan kota Jakarta sebagai tuan rumah Asian Games setelah Hanoi mundur. Ahok, sebagai gubernur waktu itu, langsung membangun Wisma Atlet. Enam tahun kemudian Wisma Atlet sangat berguna untuk menampung pasien covid-19. Bagaimana tempat-tempat lain ketika semua tempat sudah penuh ?
Hari -hari ini, Indonesia mencatat lonjakan tertinggi, dan tampaknya tidak menurun. Semenjak PPKM Darurat, usai Lebaran, lonjakan kasus positif menjulang tinggi. Dari 20,000 ke 30,000,40,000 dan nyaris menembus 50,000 dalam sehari.
Saat ini jumlah kasus aktif atau pasien membutuhkan perawatan mencapai 380.797 orang. Angka ini mencemaskan di tengah rumah sakit yang mulai kewalahan menangani pasien covid yang terus melonjak. Tingkat keterisian tempat tidur atau bed occupancy di RS telah mencapai 77%. Beberapa RS sudah tak mampu menambah pasien lagi.
Apa yang mesti disiapkan ? Untuk ada beberapa aratis seperti Agbes Mo yang mengkoordinir nakes dan relawan untuk membantun Rumah Sakit Lapangan, lengkap dengan petugas dan ambulans. Setiap warga yang baik diharapkan memberikan kontribusinya.
Seyogyanya, semua pihak mulai bersiap membuka diri mempersiapkan tempat perawatan dimanapun, dengan cara apapun. DI Makasar, Kapal Pelni disiapkan untuk menampung pasien covid. Menteri PUPR, Basuki Hadimulyo mempersiapkan Rumah Sakit Asrama Haji, Pondok Gede. Ada 5 gedung yang telah diubah menjadi tempat tidur dengan kapasitas 774 tempat tidur. Walikota Tangerang mempersiapkan Rumah Perlindungan Sosial Dinas Sosial berjumlah 291 temapt tidur. Ahok juga menyulap RS Pertamina dan Pelni.
Saatnya tempat seperti gereja, mesjid, vihara atau pura dapat dijadikan tempat menampung pasien yang membutuhkan. PGI telah menawarkan gedung di gereja bisa dijadikan tempat jiika diperlukan. Saatnya rumah Tuhan difungsikan untuk menerima tamu yang membutuhkan tempat dan uluranNya. Bukankah bermanfaat juga untuk kelanjutan kehidupan manusia. Itu jika dianggap perlu dan mendesak.
Jika pun tidak, para pengelola rumah ibadah dapat bekerjasama membantu pemerintah dalam meringankan beban masyarakat dalam menghadapi penyakit yang memerlukan kebersamaan kita ini……