Hari ini dunia mengkhususkan
perhatian buatmu
Hari Perempuan Sedunia
Perempuan…..
Wanita….
Saudari…
Ibu….
Istri…
anak perempuan….
Perempuan….
Yang di-empu-kan
Yang dihormati
Yang dimuliakan
Maaf dan ampuni kami
karena sering lupa
Bersyukur pada Sang Pencipta
Berterimakasih padamu Perempuan
dengan aneka kilaf salah
dengan berbagai dosa
yang meneteskan air matamu
yang melukai rasa ragamu
yang melelahkan pikiranmu
yang menodai nurani jiwamu
Syukur atas kesaktianmu Perempuan
Jadi rahim kehidupan generasi
Jemarimu meremas bumi
memberi makan anak cucu
Telapak tanganmu memetik matahari bulan bintang
menyusui putra-putri
Jemari telapakmu Perempuan
mencampur tawa dan air mata
meramu suka dan duka
jadi santapan kehidupan peradaban
Lalu
kemuliaan dan kehormatan mu
adalah sahabat misteri ilahi
Sorga di telapakmu
Pencipta di gendonganmu
Perempuan
Terimalah untaian kata ini
tanda maaf dan terimakasihku
Atas kasih sayangmu