Seide.id – Jika kemarin Jokowi menemani cucu tertuanya, Jan Ethes bermain sepeda, kini Jokowi menemani bermain cucu keduanya, Sedah Mirah, dan hilang rasa penat dan sedihnya pada 9 /9/2021.
Jokowi memang Presiden RI. Negara dengan ribuan pulau yang terbentang dari Sabang sampai Merauke.
Ia juga pemimpin tertingi dan orang nomor satu di Indonesia, negara dengan 270 juta jiwa penduduk.
Tapi bagaimana pun, Jokowi adalah eyang bagi ke empat orang cucunya, Jan Ethes, Sedah Mirah, La Lembah Manah dan Panembahan.
Jokowi juga ayah dari putra puteri dan menantu-menantunya dan suami bagi Iriana.
Artinya, Jokowi bukan hanya kepala negara bagi penduduk negeri ini, tapi ia juga kepala keluarga, bagi keluarganya tercinta.
Selayaknya kepala keluarga lainnya, Jokowi juga ingin menikmati hari-hari berkumpul bersama keluarganya.
Tapi pandemi Covid-19, membuat Jokowi terpisah dari keluarganya.
“Saya selalu berharap, pandemi ini bisa segera berakhir. Agar kita semua kembali bebas bertemu keluarga, berkumpul bersama anak, cucu, dan handai tolan, ” ungkap presiden.
Kepala keluarga ini pilih mengorbankan kebersamaan bersama keluarga dan tidak tinggal di Istana Bogor melainkan Istana Negara agar bisa dengan cepat bergerak menangani pandemi demi rakyat
Kesibukan dan kunjungan kerjanya, nyaris membuat ia tidak bisa melihat pertumbuhan cucunya.
Lantas sudah berapa lama eyang presiden jarang bertemu cucunya ?
“Satu setengah tahun lamanya dalam suasana pandemi, saya jarang bertemu dengan cucu saya ini, ” ungkap presiden ketika sebelumnya ia menemani Jan Ethes.
Kini usia Sedah Mirah , puteri dari Kahiyang dan Bobby, usianya sudah tiga tahun. Selama satu setengah tahun juga sang eyang tidak bertemu cucu perempuannya ini.
“Di usia tiga tahun kini, Sedah Mirah sudah senang bersepeda. Mendengar ia bernyanyi, hilang pula segala penat dan sedih,” ungkap presiden.
Bagaimana pun , Presiden Jokowi tetaplah seorang kakek dan kepala keluarga yang merindukan kebersamaan bersama keluarga.
Dengan penuh kasih, pada video tayangan, tampak eyang presiden mengusap rambut Sedah Mirah..
Jaga kesehatan ya Eyang..
(ricke senduk)