Peti Jenazah Ratu Disemayamkan di Westminster Hall, Ribuan Warga Inggris Beri Penghormatan Terakhir

The coffin of Queen Elizabeth II, draped in the Royal Standard with the Imperial State Crown placed on top, is carried on a horse-drawn gun carriage of the King's Troop Royal Horse Artillery, during the ceremonial procession from Buckingham Palace to Westminster Hall, London, where it will lie in state ahead of her funeral on Monday. Picture date: Wednesday September 14, 2022.

Pemakaman kenegaraan Ratu Elizabeth II akan dilakukan pada Senin, 19 September  pukul 11.00 di Westminster Abbey, London, di gereja bersejarah yang menjadi tempat penobatan raja dan ratu Inggris, dan tempat Ratu Elizabeth II menikah dengan Pangeran Philip pada 1947. foto Royal.uk.

Seide.id –  Di kompleks Parlemen Inggris, Peti jenazah Ratu Elizabeth II disemayamkan di Westminster Hall, selama empat hari sebelum pemakaman kenegaraan pada Senin, 19 September.

Warga diberi kesempatan memberikan penghormatan terakhir 24 jam sehari, empat hari berturut-turut. Antrean panjang sudah terjadi jauh sebelum pintu dibuka untuk publik. BBC memberitakan.

Sebelum persemayaman, peti dibawa dengan kereta berkuda dari Istana Buckingham menuju Westminster Hall pada hari Rabu (14/09/2022).

Dilaporkan, ribuan orang memadati jalan-jalan yang dilalui prosesi. Drum band mengiringi perjalanan jenazah dan disertai dengan bunyi lonceng tunggal dari menara Big Ben setiap menit selama prosesi ini.

Iring iringan peti jenazah Ratu Elizabeth II dikawal Raja Charles III dan Putri Anne, Pangeran Andrew, Pangeran Edward, dan para anggota keluarga kerajaan Inggris lainnya. foto Royal. uk

Raja Charles III, penerus Ratu, bersama kedua putranya – Pangeran William dan Pangean Harry – serta para anggota keluarga kerajaan lain berjalan di belakang kereta yang membawa peti jenazah.

Raja Charles III berjalan bersama adik perempuannya, Putri Anne. Di belakang mereka antara lain adalah Pangeran William dan Pangeran Harry.

Jenazah Ratu sebelumnya disemayamkan di Katedral St Giles, Edinburgh, Skotlandia. Sekitar 26.000 orang memberikan penghormatan terakhir kepada Ratu Elizabeth II saat jenazahnya disemayamkan di Katedral St Giles, Edinburgh.

Sebelumnya, Raja Charles III dan istrinya Camilla, berada di Irlandia Utara sebagai bagian dari perjalananan keliling Britania Raya setelah ditetapkan sebagai Raja Sabtu (10/09) lalu.

Di tengah prosesi dan juga dalam penetapan Charles sebagai Raja, sejumlah orang dilaporkan ditahan.  Di Skotlandia, dua orang dikenakan dakwaan sementara di Oxford, satu orang ditahan.

Pria berusia 22 tahun yang ditahan di Edinburgh disebutkan karena melanggar ketertiban setelah Pangeran Andrew diteriaki saat prosesi jenazah Ratu pada Senin (12/09).

Kepolisian London mengatakan di tengah antrean yang akan terjadi untuk persemayaman Ratu, warga “berhak untuk melakukan protes”.  Banyak pelayat yang masih antre ketika antrean ditutup.

Pada Senin (12/09), peti jenazah dibawa dari Istana Holyroodhouse – kediaman resmi Monarki Inggris di Edinburgh.

Sejumlah personel militer Inggris menembakkan senjata sebagai tanda penghormatan selama perjalanan. Tembakan berhenti ketika iring-iringan tiba di luar katedral. Lalu digelar misa syukur, sebelum khalayak diperbolehkan memberikan penghormatan.

Pada Selasa (12/09), peti jenazah Ratu diterbangkan dari Edinburgh menuju Pangkalan Udara Royal Air Force Northolt di London barat untuk selanjutnya dibawa ke Istana Buckingham. Putri Anne, putri satu-satunya Ratu Elizabeth II, mendampingi pengiriman peti mendiang ibunya.

Sedangkan Raja Charles III dan Permaisuri Camilla akan menyambut kedatangan peti jenazah di Istana Buckingham.

Di sepanjang rute, terlihat warga berdiri di sisi jalan untuk menunjukkan belasungkawa dan memberikan penghormatan terakhir.

Pemakaman kenegaraan Ratu Elizabeth II akan dilakukan pada Senin, 19 September  pukul 11.00 di Westminster Abbey, London. Gereja bersejarah itu menjadi tempat penobatan raja dan ratu Inggris, dan tempat Ratu Elizabeth II menikah dengan Pangeran Philip pada 1947. – dms/bbc.

SEIDE

About Admin SEIDE

Seide.id adalah web portal media yang menampilkan karya para jurnalis, kolumnis dan penulis senior. Redaksi Seide.id tunduk pada UU No. 40 / 1999 tentang Pers dan Kode Etik Jurnalistik (KEJ). Opini yang tersaji di Seide.id merupakan tanggung jawab masing masing penulis.