Serba Serbi Miss Liberty

Seide.id – Konon, seseorang belum “sah” mengaku dirinya pernah melancong ke New York City kalau belum menyempatkan diri singgah ke Patung Liberty. Berikut sederet fakta singkat mengenai Miss Liberty:

– Inspiratornya adalah Frederic Auguste Bartholdi, seorang pematung berkebangsaan Perancis.

– Tak ada seorang pun yang tahu siapa sebenarnya yang dijadikan model untuk patung fenomenal ini. Ada yang menduga wanita tersebut adalah ibunda Bartholdi. Namun teori berbau romantis memperkirakan Bartholdi terinspirasi oleh sosok wanita tercantik di dunia saat itu.

Yakni aktris berdarah campuran Perancis – Inggris, Isabella Boyer, yang ditemui Bartholdi di Paris. Isabella dulunya adalah istri Isaac Singer, pendiri sekaligus pemilik perusahaan mesin jahit kenamaan Singer.

– Digambarkan sebagai wanita berjubah, merupakan presentasi Dewi Libertas, Dewi Kebebasan bangsa Romawi.

– Terletak di Liberty Island, di muara sungai Hudson, kota NY.

– Merupakan hadiah dari masyarakat Perancis bagi masyarakat Amerika.

– Biaya pembuatannya konon menghabiskan dana senilai 250.000$.

– Sebelum dirakit, potongan-potongan patung ini sampai di NYC tanggal 17 Mei 1885.

– Diresmikan oleh Presiden AS saat itu, Grover Cleveland tanggal 28 Oktober 1886.    

– Merupakan patung logam terbesar di jagad raya. Kerangka dasarnya terbuat dari baja. Sedangkan  bagian luarnya merupakan lempengan-lempengan tembaga yang sangat tipis, kira-kira hanya setebal tumpukan 2 uang logam senilai 1 sen dollar.

– Kerangka dasarnya didesain oleh Alexandre Gustave Eiffel, yang kemudian mendapat kepercayaan membangun Menara Eiffel di Paris tahun 1889. Selama proses pengerjaannya, Eiffel bahu membahu dengan sesama arsitek kondang, Eugene Emmanuelle Viollet le-Duc.

– Aslinya patung ini dinamakan “Liberty Enlightening the World” (Kebebasan Amerika yang mencerahkan seluruh dunia), namun lebih dikenal dengan nama singkatnya, “Patung Liberty”.

– Ujung lancip pada mahkotanya berjumlah 7 yang menggambarkan 7 benua dan 7 samudra yang merupakan simbol kebebasan merupakan konsep universal.  

– Pada naskah dalam tabula ansata yang didekap di tangan kirinya, tertulis July IV MDCCLXXVI (4 Juli 1776), yakni tanggal deklarasi Kemerdekaan AS.   

– Tingginya 151 feet (46 meter) dari kaki ke ujung obor; sedangkan jarak dari fondasi pedestal ke ujung api obor adalah 305 feet atau 93 meter. Patung ini dilengkapi 354 anak tangga untuk naik dari dasar sampai ke puncak mahkota.

– Tatakan obornya mampu menampung 12 orang dewasa.

– Sejak direstorasi tahun 1986 (bertepatan dengan perayaan 100 tahun), obor dan nyala api yang dibawa Miss Liberty, diganti dengan yang baru yang kini berlapis emas 24 karat.

– Total beratnya adalah 450.000 lbs atau 204 kilogram.

– Panjang kakinya sendiri 23 feet atau 7 meter. Miss Liberty mengenakan sepatu model terbuka ukuran 879, hingga kerap dijuluki “Wanita Cantik Berkaki Raksasa”

– Lingkar pinggangnya 35 feet atau 10,7 meter.

– Pada pergelangan kaki, tersembunyi di balik jubah yang dikenakannya, terdapat rantai putus yang melambangkan kebebasan dari perbudakan. Sebagai informasi, perbudakan baru dihapuskan di AS pada tahun 1865, atau 21 tahun sebelum patung Liberty berdiri. (Puspayanti)

Avatar photo

About Gunawan Wibisono

Dahulu di majalah Remaja Hai. Salah satu pendiri tab. Monitor, maj. Senang, maj. Angkasa, tab. Bintang Indonesia, tab. Fantasi. Penulis rutin PD2 di Facebook. Tinggal di Bogor.