Alutsista Baru, Kapal Angkut Amphibi KRI. Teluk Youtefa-522

seide.id -Satu lagi alutsista (alat utama sistem pertahanan) kita telah memperkuat armada pertahanan nasional.
KSAL Laksamana Yudo Margono meresmikan beroperasinya kapal KRI. Teluk Youtefa -522 di dermaga Pondok Dayung, Tanjung Priok.
“Hari ini kita telah melaksanakan serah terima KRI Teluk Youtefa-522 kemudian peresmian KRI dan juga pengukuhan komandan KRI Teluk Youtefa-522,” kata Yudo dalam keterangan tertulis.

Laksamana Yudo Margono

Komandan kapal KRI Teluk Youtefa-522 yang pertama dan telah dikukuhkan adalah Letkol Laut (P) I Nyoman Armenthia W. Nama kapal Youtefa diambil dari nama teluk di Jayapura, Papua.

Armada kapal perang Negara Kesatuan Republik Indonesia, juga memiliki kode dan nama tersendiri. Kalau memakai nama teluk itu berarti kapal yang diresmikan berjenis Kapal Angkut Amphibi. Dan pemakaian nomor lambungnya biasanya memakai kepala angka 5.
KRI Youtefa ini akan memperkuat armada kapal amphibi yang sudah ada diantaranya: KRI. Teluk Gilimanuk (531), KRI dan Teluk Semangka (541).

Youtefa ini istimewa, disamping buatan dalam negeri, daya angkut dan jelajahnya lumayan bagus.
Kapal dirancang untuk angkut MBT (Main Battle Tank) jenis Leopard milik TNI AD dan tank BMP-3F milik Marinir.

“Dalam situasi damai bisa untuk latihan bisa untuk angkut pasukan di wilayah Barat maupun wilayah Timur,” ungkap Yudo.
Kemampuan jelajah mencapai 7200 nautical miles, serta mampu berlayar 20 hari non-stop menggunakan dua mesin stx-man diesel 4.320 KW.

Dalam kapal bisa diunggah 10 unit tank Leopard, 1 unit panser 2 AVBL, 1 unit transporter, 2 unit helikopter. Mampu membawa 360 prajurit dengan 120 personel anak buah kapal (ABK).

Dimensinya, panjang 120 meter, lebar 18 meter, draft 3 meter (full load) dengan bobot 4.508 ton. Kecepatan maksimum 16 knots, kecepatan jelajah 14,8 knots dan kecepatan ekonomis 13,6 knots. (gun)

Avatar photo

About Gunawan Wibisono

Dahulu di majalah Remaja Hai. Salah satu pendiri tab. Monitor, maj. Senang, maj. Angkasa, tab. Bintang Indonesia, tab. Fantasi. Penulis rutin PD2 di Facebook. Tinggal di Bogor.